Beranda » » Disukai Melaksanakan Shalat Sunnah Di Rumah » Komentar Postingan 2 komentar

Disukai Melaksanakan Shalat Sunnah Di Rumah

Muslim meriwayatkan dari Jabir RA, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Apabila salah seorang di antara kalian shalat di masjid, maka hendaknya ia pun menjadikan sebagian dari shalatnya di rumah, karena Allah SWT akan memberikan kebaikan dalam rumahnya dari shalatnya itu. “ (HR. Muslim)

Al-Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari Zaid bin Tsabit RA, bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Shalatlah di rumah-rumah kalian karena sebaik-baik shalat seseorang adalah yang dilaksanakan di rumahnya kecuali shalat wajib.” (HR. Al-Bukhari)

Anjuran dalam hadits-hadits ini bersifat umum yang meliputi semua jenis shalat sunnah rawatib dan shalat sunnah secara mutlak kecuali shalat yang menjadi bagian dari syi’ar Islam, seperti shalat ‘Ied, shalat gerhana dan shalat Istisqa’. Demikian apa yang dikemukakan oleh Imam an-Nawawi.

Dari Ibnu ‘Umar RA berkata, Rasulullah SAW bersabda:

“Jadikanlah tempat pelaksanaan sebagian shalatmu di rumah-rumah kalian, dan janganlah jadikan rumah-rumah kalian itu seperti kuburan.” (HR. Al-Bukhari)

An-Nawawi RA berkata: “Nabi SAW mendorong melakukan shalat sunnah di rumah, karena hal itu lebih tersembunyi, jauh dari sikap riya’, terjaga dari segala hal yang bisa merusak amal, rumah menjadi penuh berkah, rahmat serta Malaikat pun turun dan syaitan pun menjauh darinya.”


Sumber: Buku Panduan Lengkap Shalat Tahajjud




2 comments

6 September 2012 pukul 22.01

wew.. bahas sholatt sunah yahh dari kemarenn

6 September 2012 pukul 22.43

@Ahmad Rizal Samsi Yo'i Bro,, he,,he,, untuk beberapa postingan ke depan masih soal sholat sunnah, sambil aku ngumpulin ide tuk postingan merayakan setahun umur blog ku yang ini, he,,he,,,

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung! Jangan lupa tinggalkan komentar yang baik dan sopan ya, tetapi maaf tidak menerima komentar anonim (NOT ALLOWED ANONYMOUS COMMENTS), silahkan pilih nama/url (PLEASE SELECT NAME/URL)!

Copyright © 2012 CSAP™ / Original Template by : Urangkurai / Redesign by : Ady Blink