Beranda » » Marco Polo » Komentar Postingan 8 komentar

Marco Polo

Marco Polo seorang pedagang dan penjelajah asal Vanesia
(Italia) yang pernah menyusuri jalan sutera. Ia lahir pada
tanggal 15 September 1254 dan meninggal pada tanggal 8
Januari 1324 pada umur 69 tahun. Marco Polo pernah pergi
ke Cina semasa berkuasanya Dinasti Mongol melalui jalan
darat dan kembali melalui jalan laut. Ia terkenal karena kisah-
kisahnya sangat menarik dan aneh bagi bangsa Eropa. Pada
masa itu, bangsa Barat tidak mengenal dunia Timur. Sebagian
cendekiawan berpendapat bahwa Marco Polo memang pergi
ke Cina, tetapi tidak mengunjungi semua tempat yang digam-
barkan dalam bukunya (misalnya Xanadu).
Salah satu kisah Marco Polo yang menarik untuk bangsa
Indonesia adalah cerita tentang unicorn atau kuda bertanduk
satu yang menurutnya dijumpainya di pulau Sumatra. Tetapi,
ilmu pengetahuan membuktikan bahwa yang ditemukan
Marco Polo itu bukanlah unicorn melainkan badak Sumatera.
Marco Polo menyebabkan terjadinya Revolusi Geografi
karena dengan perjalanannya mengakibatkan Bangsa Eropa
menjadi terbuka dengan adanya negeri-negeri Cina yang
jauh di Timur. Dengan Perjalanan Marco Polo ini menga-
kibatkan pula munculnya sistem pembangunan kapal layar,
persenjataan dan navigasi sebagai bentuk dari rasa ingin
mencari Dunia Baru.

Sumber dari Wikipedia dan Bahan Perkuliahan Pengantar Geografi

Marco Polo

8 comments

20 Maret 2012 pukul 07.47

Marco Polo seorang Penjelajah Dunia yang sangat terkenal dalam sejarah dgn beragam Kisah perjalanannya yang begitu mengagumkan dan menjadi sumber sejarah yang penting.
Hmm... Salut banget dgn Beliau!!

20 Maret 2012 pukul 07.53

nge Fans sama marco polo ya? heheee

20 Maret 2012 pukul 07.54

he,,he,, yups betul sekali tuh sob!

20 Maret 2012 pukul 07.55

he,,he,, yah sebagai orang yang membuat Revolusi pada ilmu Geografi (Marcopolo), ilmu yang sedang aku jalani diperkuliahan ini dia sangat penting bagiku,, wkwkwk

21 Maret 2012 pukul 08.43

yg jelas tanpa dia,mgkin indonesia masih primitif hahay

21 Maret 2012 pukul 09.08

yups! dengan begitu mulailah muncul keinginan mencari daerah baru, dan pandangan bahwa diseberang lautan masih ada daerah lain, mungkin karena konsep yang dibangunnya maka sekarangpun demikian rasa ingin mencari daerah baru di luar angkasa tak henti2 dilakukan!

21 Maret 2012 pukul 18.39

Wah nenek moyang aq ntu mas...? Hehehehehehe Happy blogging?

21 Maret 2012 pukul 19.29

ow baru tau deh, he,,he,,

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung! Jangan lupa tinggalkan komentar yang baik dan sopan ya, tetapi maaf tidak menerima komentar anonim (NOT ALLOWED ANONYMOUS COMMENTS), silahkan pilih nama/url (PLEASE SELECT NAME/URL)!

Copyright © 2012 CSAP™ / Original Template by : Urangkurai / Redesign by : Ady Blink